√15 Laptop Gaming Murah Terbaik 2021 (Mulai 1 Jutaan)
Kami sudah menghimpun informasi mengenai 15 Laptop Gaming Murah Terbaik 2021 (Mulai 1 Jutaan) dan menyusunnya secara sederhana serta tertata rapi guna memudahkan Anda para pembaca dalam memahaminya. Untuk itu tidak ada salahnya mari kita buka lebar-lebar pikiran terhadap hal baru dengan harapan dapat mempermudah kita dalam mempelajarinya. Oke, langsung kepembahasannya saja yuk?
Uraian Lengkap 15 Laptop Gaming Murah Terbaik 2021 (Mulai 1 Jutaan)
Laptop memiliki banyak sekali fungsi untuk bisa mendukung semua aktivitas sehari-hari. Bahkan saat ini sudah ada banyak sekali laptop gaming yang memiliki spesifikasi tangguh dan membuat Anda tidak membutuhkan PC gaming. Sekarang juga ada banyak sekali laptop gaming murah.
Sehingga membuat banyak orang mulai mempertimbangkan membeli laptop dibandingkan PC khusus untuk gaming. Apalagi ada banyak sekali pilihan laptop gaming yang harganya sangat murah dan membuat Anda bebas memilihnya.
5 Laptop Gaming Murah 1 Jutaan
Jika memang Anda tidak memiliki dana yang besar untuk membeli laptop, maka bisa memperhatikan beberapa daftar laptop gaming 1 jutaan di bawah ini. Namun tentunya laptop tersebut hanya mendukung game-game ringan dan offline.
Mengingat harganya yang terjangkau dan spesifikasinya otomatis tidak bisa setangguh laptop gaming dengan harga belasan juta. Berikut ini beberapa laptop tersebut:
Laptop pertama yang memiliki spesifikasi cukup bagus dan cocok buat gaming ringan adalah Asus Eee PC 1015PX. Laptop ini bisa Anda jadikan referensi jika tidak mampu membeli produk gaming andalan Asus seperti seri ROG.
Memang laptop ini termasuk memiliki ukuran cukup kecil yaitu 10 inch saja. Meski begitu, spesifikasi yang dibawanya sangat tangguh untuk harga 1 juta-an. Asus Eee PC 1015PX ini membawa prosesor dengan dual core Intel Atom N570 dengan kecepatan 1.66 GHz.
Sektor yang sangat diunggulkan dari laptop murah ini adalah pada bagian RAM. Dengan ukuran yang kecil, laptop ini membawa RAM sampai 2GB yang membuat performanya sangat ringan. Cocok sekali untuk Anda gunakan bermain game-game ringan.
Untuk kapasitas internalnya 320GB dengan sistem operasi Windows 7 yang ringan dan nyaman.
Kemudian produk selanjutnya yang tidak kalah tangguh datang dari HP dengan seri Pavilion 10-f001au. Berada di kisaran harga 1 jutaan, performa yang ditawarkan oleh laptop ini sangat menggoda sekali meski ukuran layarnya termasuk kecil yaitu 10 inch.
Sektor adalannya berada pada bagian prosesor yang membawa produk dari AMD yaitu AMD A4-1200. Tentunya prosesor ini sangat bisa diandalkan untuk melibas game-game ringan harian. Kecepatan pemrosesannya 1 GHz dan membuat laptop ini nyaman untuk gaming.
Layaknya produk-produk laptop yang membawa prosesor dari AMD, laptop HP Pavilion 10-f001au ini ternyata juga dibekali dengan fitur gaming andalan yaitu AMD Radeon HD 8180G.
Lewat fitur ini Anda bisa memaksimalkan kinerja prosesor dan GPU agar tampilan lebih memuaskan lagi.
Beberapa produk laptop sebelumnya cenderung membawa ukuran layar yang kecil yaitu hanya 10 inch. Jika Anda kurang suka dengan ukuran itu, bisa mencoba produk yang satu ini yaitu Axioo Mybook 14.
Sebab laptop ini memiliki bentar layar monitor yang besar meski harganya berada di bawah 2 juta. Lebarnya adalah 14 inch dan sangat memuaskan sekali untuk memainkan game-game ringan sehari-hari.
Selain itu laptop ini juga nyaman untuk aktivitas sekolah, kerja dan lain-lain. Untuk prosesor yang disematkan pada Axioo Mybook 14 adalah Intel Celeron 3350. Seri ini termasuk cukup baik bagi laptop yang harganya bergerak di 1 juta-an saja.
Apalagi RAM yang dibawa termasuk sangat besar yaitu 3GB dengan dukungan internal 500GB. Laptop ini juga sudah cukup baik jika dipasang Windows 10.
Produsen laptop Lenovo sebenarnya terus berusaha memberikan apa yang dibutuhkan para pelanggannya termasuk laptop gaming murah. Untuk itu Lenovo sempat merilis produk Lenovo Ideapad 100 14 yang menawarkan spesifikasi tangguh di harga 1 juta-an.
Bagian prosesor dari Lenovo Ideapad 100 14 ini membawa Intel Pentium Quad Core N3540 dengan kecepatan proses sampai 2.16 GHz. Meski masih di level Pentium, namun kinerjanya sangat bisa diandalkan untuk menjalankan game-game ringan.
Apalagi dukungan RAM juga cukup besar mencapai 2GB bersama penyimpanan hardisk 500GB. Jika Anda memilih laptop ii maka disarankan untuk memasang Windows 7 saja. Sebab jika memasang Windows 10 maka sangat rawan mengalami lemot.
Laptop selanjutnya kembali datang dari ukuran 10 inch dengan nama Lenovo Ideapad S10-3. Laptop ini juga memiliki harga di sekitar 1 juta-an saja dan cocok bagi Anda yang sedang bingung mencari laptop gaming dengan harga murah namun tangguh.
Laptop ini membawa prosesor Intel Atom N450 dengan pilihan dua varian RAM yaitu pertama 1GB dan kedua 2GB. Kalau Anda ingin performa yang jauh lebih tangguh lagi untuk memainkan game ringan, maka bisa memilih yang RAM 2GB.
Kemudian Lenovo Ideapad S10-3 juga memiliki tiga varian penyimpanan hardisk yaitu ada yang 160GB, 250GB dan ada juga yang 320GB. Semakin kecil hardisk yang dibawanya tentu harganya semakin terjangkau.
Daftar 10 Laptop Gaming Murah dan Terbaik
Setelah daftar laptop gaming murah dengan harga di bawah 2 juta-an, sekarang berpindah ke laptop gaming harga murah dan yang terbaik. Tentunya harganya berada di atas 5 juta-an karena memang membawa spesifikasi yang lebih tangguh dan bisa mengangkat game-game berat.
Namun tenang saja, laptop gaming di bawah ini memiliki kisaran harga di belajasan juta saja. Tidak sampai puluhan juta. Tapi spesifikasi yang ditawarkan tetap sangat tangguh untuk memainkan game-game berat dan aktivitas sehari-hari. Berikut ini beberapa laptop tersebut.
Lenovo mampu menawarkan laptop-laptop pada semua kelas termasuk untuk gaming dengan harga terjangkau. Salah satu produknya seperti Lenovo IdeaPad Gaming 3i i5-10300H yang memiliki beberapa sektor unggulan.
Keunggulan pertama terlihat pada tampilan layar yang mencapai 120 Hz. Ini akan memberikan pengalaman bermain game yang sangat seru, nyaman dan juga menegangkan. Kecepatan 120 Hz mampu memberikan tampilan yang sangat halus dan cepat.
Keunggulan lainnya adalah build quality yang termasuk sangat menarik. Lenovo IdeaPad Gaming 3i i5-10300H mengusung body yang cukup stylish dan juga tampil sporty.
Tidak heran banyak gamer yang mencari laptop ini karena selain tangguh, tampilannya menarik untuk di bawa ke tempat umum. Kapasitas baterainya juga termasuk cukup besar dengan didukung juga kecepatan pengisian super cepat.
Membuat laptop ini cocok di bawa kemana-mana untuk segala aktivitas termasuk gaming. Anda tidak perlu khawatir baterai cepat habis dengan spesifikasi 3 cell 45Wh.
Ada beberapa bagian body Lenovo IdeaPad Gaming 3i i5-10300H yang menarik seperti pada bagian keyboard gamingnya. Lampu latar tampak menyinari secara penuh dan membuat keyboard tampil stylish dengan ergonomi.
Kemudian fitur yang mendukung untuk gaming adalah kemampuan pendinginan yang maksimal berkat ventilasi ganda. Sementara itu spesifikasi singkatnya membawa RAM 8GB DDR4 dengan dukungan prosesor Intel Core i5-10300H 10th Gen, Quad core 2.50-4.50 Ghz.
Lalu untuk sektor grafis membawa Intel UHD Graphics NVIDIA GeForce GTX 1650 4GB GDDR5. Kapasitas penyimpananya adalah 512GB dengan teknologi SSD yang membuat pemrosesan menjadi super cepat anti lag.
Laptop MSI GF63 Thin 9RCX i7-9750H dikenal sebagai salah satu laptop gaming yang menawarkan body minimalis dan menawan seperti namanya. Untuk ketebalan bodynya hanya berkisar 2.17 cm dengan beratnya yang hanya 1,86 Kg.
Dengan keunggulan pada bagian body tersebut membuat Anda tetap merasa nyaman membawa MSI GF63 Thin 9RCX i7-9750H kemana saja. Cocok sekali bagi Anda yang memiliki mobilitas super tinggi namun ingin tetap memainkan game-game favorit.
Sebenarnya harga dari MSI GF63 Thin 9RCX i7-9750H ini bisa dikatakan masih bersaing dengan beberapa produk lainnya.
Selain bisa diandalkan untuk gaming, laptop ini juga sering dimanfaatkan untuk mengedit video dan desain yang biasanya membutuhkan spesifikasi laptop yang tangguh.
Untuk mendukung aktivitas pemrosesan yang super berat, MSI GF63 Thin 9RCX i7-9750H sudah dibekali pendingin yang maksimal. Walaupun jika Anda cari hanya ada satu kipas saja yang bekerja. Namun keunggulannya ada pada fitur MSI Cooler Boost.
Fitur ini memungkinkan para penggunanya mengatur kecepatan kipas pendingin sesuai keinginan para pengguna.
Spesifikasinya antara lain membawa RAM 8GB DDR4 dengan prosesor Intel Core i7-9750H Gen 9th bersama Intel UHD Graphics 630, NVIDIA GeForce GTX 1050 Ti 4GB GDDR5. Kemudian memiliki layar dengan ukuran 15.6 inch 60 Hz.
Berpindah ke penyimpanan, MSI GF63 Thin 9RCX i7-9750H sudah membawa teknologi SSD dengan kapasitas 256GB.
Meski memiliki harga yang termasuk terjangkau sebagai laptop gaming, Asus TUF Gaming A15 FX506IH tetap mampu menawarkan spesifikasi yang bisa diandalkan. Bahkan Asus menyebut bahwa ini merupakan laptop militer pertama di dunia yang tangguh.
Karena Asus TUF Gaming A15 FX506IH telah membawa prosesor sangat tangguh sebagai laptop gaming ke kelas bawah. Prosesornya sudah AMD Ryzen 7 nm yang bisa mengangkat game-game berat dengan baik tanpa kendala yang berarti.
Dengan prosesornya tersebut, membuat semua produk laptop gaming di kelas bawah harus kalah. Apalagi dengan prosesor ekstra tangguh itu, Asus TUF Gaming A15 FX506IH sudah didukung dengan kecepatan penyegaran layar monitor 144 Hz.
Ini membuat tampilan layar laptop menjadi sangat halus sekali dan sangat nyaman ketika digunakan untuk gaming. Sementara itu dari desainnya mungkin sebagian orang tidak akan menyukainya. Karena menampilkan body besar dan gagah, jadi tidak minimalis dan simpel.
Namun tetap mampu memberikan kesan stylish serta sporty. Spesifikasi singkatnya memiliki prosesor AMD Ryzen 5 4600H 3.0 GHz up to 4.0 GHz digabung RAM 8GB dan SSD 512GB. Kartu grafisnya membawa NVIDIA GeForce GTX 1650 Ti 4GB DDR6 VRAM.
Untuk laptop gaming murah yang satu ini lebih menarik lagi. Sebab antara prosesor dan kartu grafisnya berasal dari pabrikan yang sama yaitu AMD. Sehingga mampu menjadikan MSI Bravo 15 A4DDR-233ID Ryzen 5 4600H sebagai laptop gaming handal di kelas harga murah.
Dari penampilan fisiknya, MSI Bravo 15 A4DDR-233ID Ryzen 5 4600H memililiki bentuk yang cenderung simpel. Sehingga membuat laptop ini sangat cocok sekali untuk Anda gunakan ketika aktivitas sehari-hari seperti ke kantor maupun kuliah.
Selain memiliki spesifikasi gaming yang sangat tangguh, ternyata MSI Bravo 15 A4DDR-233ID Ryzen 5 4600H juga memiliki multimedia yang menawan. Bagian yang ditonjolkan adalah pada audio yang membawa teknologi canggih.
Sehingga dengan kombinasi audio menawan itu, akan membuat pengalaman bermain game Anda jadi jauh berbeda. Tentu Anda akan sangat puas sekali dengan suara yang dihasilkan ketika sedang memainkan sebuah game.
Spesifikasinya yaitu membawa prosesor dari AMD seri Ryzen R5 4600H dikombinasikan bersama kartu grafis AMD Radeon RX Vega 6, AMD Radeon RX 5500M 4GB GDDR6. RAM yang dimiliki juga sangat besar yaitu 8GB DDR4 dengan SSD berkapasitas 256GB.
Selain beberapa produk laptop gaming di atas, jika dana Anda terbatas maka tidak ada salahnya juga mempertimbangkan Lenovo Legion Y540 i5-9300 HF.
Bahkan laptop dari Lenovo ini memiliki beberapa bagian yang sangat diunggulkan dibandingkan pesaingnya dengan kisaran harga yang sama. Salah satu bagiannya adalah audio yang memiliki kualitas sangat baik dan teknologi yang canggih.
Anda bisa merasakan sensasi bermain game yang sangat seru dan seperti sedang dalam pertempuran asli. Cocok juga untuk menonton film-film action yang mendebarkan.
Karena produk ini membawa dua speaker kualitas tinggi Harman Kardon bersama Dolby Atmos Sementara itu untuk gaming, Lenovo Legion Y540 i5-9300 HF memiliki keunggulan pada bagian sistem pendinginan.
Diklaim bahwa kipas pendinginnya sangat baik untuk laptop gaming dan membuat produk ini direkomendasikan bagi yang mencari laptop gaming harga murah.
Spesifikasi ringkasnya yaitu prosesor Intel Core i5-9300 HF 2.4GHz sampai 4.1 GHz yang termasuk tangguh untuk gaming.Prosesor itu didukung dengan RAM DDR4 dengan kapasitas 8GB bersama SSD ukuran 512GB.
Untuk memaksimalkan tampilan grafis saat bermain game, Lenovo Legion Y540 i5-9300 HF membawa kartu grafis NVIDIA GeForce GTX 1650 4GB GDDR5.
Laptop untuk gaming murah selanjutnya adalah HP Pavilion Gaming 15 DK0042TX i7 9750H. Anda tidak perlu mengeluarkan dana sampai puluhan juta untuk menikmati layanan gaming pada laptop. Sebab produk HP ini memiliki harga di kisaran 13 juta-an saja.
Apalagi dengan harga belasan juta, laptop ini sudah memiliki performa yang sangat agresif sekali. Anda bisa menikmati banyak game-game berat dengan pengaturan tingkat kualitas menengah sampai ke tinggi.
Laptop HP Pavilion Gaming 15 DK0042TX i7 9750H ini memiliki spesifikasi prosesor Intel Core i7-9750H Gen 9th dengan kecepatan 2.60 sampai 4.50 GHz 12 MB SmartCache.
Untuk bisa memberikan pengalaman gaming maksimal, disertai juga dengan Intel UHD Graphics 630, NVIDIA GeForce GTX 1650 4GB. Selain itu juga memiliki RAM ukuran 8GB 2666 MHz DDR4.
Berpindah ke penyimpanan, laptop ini memiliki SSD 256GB + 1TB 7200rpm SATA HDD.
Kalau Anda ingin mencari laptop gaming harga murah dari Acer, bisa memilih seri Acer Nitro 5 AN515-54-76 RU i7-9750H. Sebab laptop ini menawarkan spesifikasi yang sangat tangguh meski harganya berada di 14 juta-an.
Keunggulan pertama ketika menggunakan laptop ini bisa Anda perhatikan pada bagian layarnya. Dengan ukuran 15.6 inch, layarnya sudah mendukung laju pergerakan 120 Hz. Sehingga mampu menampilkan grafik yang sangat halus dan nyaman ketika bermain game.
Layaknya beberapa produk laptop gaming lain, Acer Nitro 5 AN515-54-76 RU i7-9750H juga memiliki prosesor yang tangguh yaitu Intel Core i7-9750H 2.60 GHz sampai 4.50 GHz 12M Cache.
Prosesor besar itu dimaksimalkan dengan RAM DDR4 8GB yang membuat kinerja semakin ringan. Untuk hasil grafis juga tidak perlu diragukan lagi. Karena produk ini membawa kartu grafis NVIDIA GeForce GTX 1650 4GB.
Kemudian bagian penyimpanannya sudah SSD berukuran 512GB M.2 2280 NVME.
Pilihan lain dari merk Lenovo untuk laptop gaming dengan harga yang terjangkau adalah Lenovo IdeaPad L340 i7-9750 GTX 1650. Banyak sekali pengguna laptop ini yang merasa sangat puas saat menggunakannya.
Sebab tampilannya yang bagus membuat laptop cocok dibawa kemana saja. Anda bisa membawanya ke kampus maupun ke kantor tanpa menampilkan kesan bahwa laptop itu adalah khusus gaming.
Sementara itu untuk bagian dalamnya sangat tangguh meski harganya hanya 13 juta-an saja. Prosesor yang digunakan oleh Lenovo IdeaPad L340 i7-9750 GTX 1650 adalah Intel Core i7-9750.
Kecepatan pemrosesan 2.60 GHz sampai 4.50 GHz with Turbo Boost, Hexa Core 12MB Caches. Lalu pemrosesan grafis membawa NVIDIA GeForce GTX 1650 DDR5 4G.
Bagian RAM juga tidak mau kalah dengan ukuran 8GB DDR4 bersama penyimpanan SSD 512GB M.2 228 NVME. Laptop ini juga dikenal memiliki ketahanan baterai yang cukup lama dengan spesifikasi 3-cell 45 WHrs.
Laptop yang satu ini bisa dikatakan sangat tangguh dengan keunggulan utama pada RAM yang mencapai 16GB. Belum lagi laju layar monitor bisa mencapai 120 Hz yang membuat pengalaman gaming jadi lebih mengesankan sekali.
Bisa dikatakan dari segi performa, Lenovo Legion 5-40ID Ryzen 5-4600H ini menjadi yang paling kuat pada kelas laptop gaming murah. Belum lagi tampilan body laptop ini sangat bagus dengan desain stylish dan juga elegan.
Selain untuk gaming, Lenovo Legion 5-40ID Ryzen 5-4600H cocok menjadi laptop kantoran untuk memproses data-data penting. Selain pada bagian performa, keunggulan lain juga ada pada multimedia.
Sebab speaker yang dibawah Lenovo Legion 5-40ID Ryzen 5-4600H sangat bagus. Ada dua speaker yang menawarkan pengalaman gaming menarik yaitu Dolby Atmos for Gaming bersama Smart AMP.
Spesifikasi ringkas dari laptop ini yaitu prosesor AMD Ryzen 5 4600 Hexa Core dengan kecepatan 3.00 sampai 4.00 GHz, 8MB L3 Cache. RAM yang dipakai sampai 16GB DDR4, membuat kinerja sangat ringan untuk memproses game-game berat.
Kemudian didukung juga dengan penyimpanan SSD 512GB dan kartu grafis NVIDIA GeForce GTX 1650 4GB GDDR5.
Deretan laptop gaming murah terakhir di harga belasan juta adalah Asus TUF Gaming A15 FX506II Ryzen 7 4800H. Untuk produk ini sebenarnya menjadi nomor dua yang terbaik pada seri Asus TUF Gaming. Ada beberapa bagian yang berbeda terutama pada prosesor.
Asus TUF Gaming A15 FX506II Ryzen 7 4800H memiliki prosesor dari AMD yaitu Ryzen 7 4800H. Pihak AMD sendiri mengklaim prosesor itu lebih cepat ketika tes single thread Cinebench R20 sampai 5%.
Kemudian pada tes multithreaded mampu unggul sampai 46% daripada i7-9750H. Tidak heran jika Asus TUF Gaming A15 FX506II Ryzen 7 4800H ini menjadi yang terbaik kedua pada serinya.
Meskipun bagi sebagian gamer tidak suka dengan build quality militernya. Namun jika Anda suka pergi jauh, maka sagat cocok memilih laptop ini. Karena build tersebut membuat laptop lebih kokoh, solid dan kuat dari benturan.
Kelebihan lain yang ditawarkan adalah paju percepatan pada layar monitor yang mencapai 144 Hz. Hal itu bisa semakin memaksimalkan pengalaman gaming Anda menjadi jauh lebih seru dan menegangkan.
Sementara itu spesifikasi lainnya ada kartu grafis NVIDIA GeForce GTX 1650Ti dengan 4GB GDDR6 VRAM. Lalu RAM yang digunakan sebesar 8GB DDR4 dan SSD 512GB yang cukup besar.
Laptop gaming memang menjadi pilihan ketika Anda ingin tetap bermain game, namun bisa membawanya kemana saja. Apalagi sekarang ada banyak sekali pilihan laptop gaming murah yang bisa Anda jadikan referensi ketika dana yang tersedia tidak begitu banyak.
Lihat Juga :
- 16 HP Gaming Murah Mulai 1 Jutaan (Terbaru 2020, Anti Lag!)
- 15 HP Android Murah 2021 Terbaru (Sudah 4G, RAM Besar)
Post a Comment for "√15 Laptop Gaming Murah Terbaik 2021 (Mulai 1 Jutaan)"